DM Panen Pujian Dari Para Kader Dan Pengurus Partai Golkar




Jabar- tiporosnews.com, Ketua DPD Partai Golkar Jawa Barat Dedi Mulyadi mendapat pujian dari para kader dan pengurus Golkar di Jawa Barat. Itu karena Dedi baru-baru ini menyatakan memahami keputusan DPP Partai Golkar terkait Pilgub Jawa Barat 2018.
Seperti diketahui, DPP Golkar secara mengejutkan lebih memilih mengusung Ridwan Kamil sebagai cagub. Sementara di posisi cawagub, Golkar merekomendasikan Daniel Muttaqien.
"Kami seluruh pengurus Golkar Jawa Barat dan Golkar kabupaten/kota, dan para kader sangat mengapresiasi sikap negarawan yang ditunjukkan Pak Dedi Mulyadi karena dapat memahami keputusan Pak Ridwan Kamil yang diusung sebagai cagub dari Golkar," kata Wakil Ketua DPD Partai Golkar Jawa Barat M.Q. Iswara di Bandung, Rabu (8/11/2017).
Disinggung soal adanya riak-riak para kader Golkar di Jawa Barat yang menolak pengusungan Ridwan Kamil-Daniel Muttaqien, ia memandang itu hal wajar. Sebab, selama ini Dedi Mulyadi memang mendapat dukungan dari para kader dan pengurus Golkar se-Jawa Barat.
Salah satu yang menyuarakan adalah para pengurus kecamatan (PK) yang tergabung dalam Forum Komunikasi Pengurus Kecamatan Partai Golkar Jawa Barat. Mereka menentang keputusan DPP dan akan memperjuangkan Dedi agar menjadi cagub dengan cara mengadu ke Mahkamah Partai Golkar.
"Itu memang sikap-sikap spontan yang masih ditunjukkan oleh para kader di grassroot. Kami juga (meminta) mohon dipahami," ucapnya.
Diakui Iswara, memang tidak mudah menerima keputusan DPP. Apalagi, selama ini dukungan untuk Dedi begitu besar. Bukan hanya dari kader Golkar, dukungan untuk Dedi datang dari berbagai stakeholder.
Karena besarnya dukungan, menurutnya wajar jika ada sikap-sikap yang menyuarakan penolakan atas keputusan DPP. Ia memandang para pendukung Dedi butuh waktu untuk menerima keputusan tersebut.
Soal Forum Komunikasi Pengurus Kecamatan Partai Golkar Jawa Barat yang akan mengadukan keputusan DPP ke Mahkamah Partai Golkar, ia tidak mau berkomentar lebih jauh. Yang pasti, ada mekanisme yang bisa ditempuh jika kader tidak puas atas suatu keputusan di Golkar.
Iswara sendiri meyakini pada akhirnya seluruh kader Golkar di Jawa Barat akan satu suara. Mereka akan mendukung Ridwan Kamil-Daniel Muttaqien.
"Itu reaksi spontan mereka. Insya Allah pada saatnya mereka akan fatsun (patuh pada keputusan DPP)," tandas Iswara.

Reporter : Aabun 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

SEREN TAUN LEUWEUNG KOLOT CIBUNGBULANG BOGOR

Waw Hati - hati !!! Pembalut Wanita Dapat Merenggang Maut

Kepengurusan LSM - FP2KB